Waktu dan Tempat Menghafal Ilmu
Seseorang hendaknya membagi waktu siang dan malamnya. Semestinya dia memanfaatkan sisa umurnya, karena sisa umur seseorang tidak ternilai harganya. Waktu terbaik untuk menghafal adalah waktu sahur. Waktu terbaik untuk membahas/meneliti (suatu permasalahan) adalah di awal pagi. Waktu terbaik untuk menulis adalah di tengah siang. Waktu terbaik untuk menelaah dan mengulang (pelajaran) adalah malam hari. […]