Kritik Redaksi
Saya ingin memberikan sedikit kritikan terhadap antum sekalian yaitu pada edisi sebelumnya yaitu pada bab ibrah di mana di sana dicantumkan bahwa “PERTEMUAN ANTARA NABI MUSA DAN NABI HARUN” tapi kok pembahasannya tentang Nabi Musa pada waktu kecilnya. Mungkin itu saja kritikan dari saya, semoga pada edisi yang mendatang tidak ada lagi kesalahan dari redaksi. Biiznillah.
Ahmad Abu Ahmad
saifulxxx@sahab.cc
- Jawaban Redaksi:
Jazakumullahu khairan katsiran atas kritikannya.
Kesesatan Agama Yahudi dan Nashrani
Asy-Syariah yang terhormat, saya harap bisa dibahas topik tentang kesesatan agama Yahudi dan Nashrani yang ada sekarang (Yahudi dan Nashrani yang selamat hanya yang ikut Nabi Musa dan Isa) karena kitab-kitab mereka sudah tidak orisinil lagi, kemudian disempurnakan oleh Al Qur’an, berdasarkan informasi-informasi yang ada dalam Al Qur’an. Ini penting untuk mendakwahi mereka, semoga diakomodasi pada edisi depan. Jazakallahu khairan.
Esa Amertha
the1xxx@telkom.net
- Jawaban Redaksi:
Alhamdulillah, apa yang Anda usulkan telah dibahas pada edisi 11/Vol. 1 1425 H.
Semoga Asy Syariah Istiqamah
Ana sangat bersyukur dengan adanya dakwah Salaf di Indonesia ini. Ana berharap semoga Allah Ta’ala senantiasa mengistiqamahkan hati kita dalam meniti jalan da’wah ini.Amien. Jazakumullahu khairan katsira atas partisipasi antum semua dalam menyampaikan dakwah ini ke semua pihak.
Misbach Faikar At-Taufiq
misxxx@plasa.com
Adab Menuntut Ilmu
Saya suka majalah Asy Syariah. Apakah pernah dibahas tentang adab-adab ta’lim? Kalo belum, saya usul agar diulas.
Iqbal Sofyan
iqbxxx@yahoo.com
- Jawaban Redaksi:
Insya Allah suatu saat kami akan membahasnya. Jazakallah khairan atas usulnya.
Asy Syariah di Jakarta
Kok ana nyari majalah yang baru udah habis ya. Untuk ngedapetin gimana dan di mana? Ana tinggal di kawasan Pulogadung, Jaktim.
Rofiq Hidayat Puspaningrum
rofiqxxx@yahoo.com
- Jawaban Redaksi:
Anda bisa menghubungi agen kami di Jaktim: Al-Bataavi Jl. Radar AURI 43 Cibubur, Jakarta Timur Hp. 08129030726
Tanya Jawab di Situs
Ustadz, semoga Allah merahmati Anda. Ana mau usul, bagaimana kalau seluruh pertanyaan yang di kirimkan ke redaksi dijawab dan ditampilkan di situs, karena ana merasa mungkin pertanyaan-pertanyaan yang ditanyakan oleh ikhwan-ikhwan lain juga dialami oleh ana. Juga melihat porsi tanya jawab di majalah sangat sedikit.
Handoko
andxxx@plasa.com
- Jawaban Redaksi:
Semoga kami bisa segera merealisasikan usul anda. Jazakallah khairan.