Surat Pembaca Edisi 80

Bahas Pengkhianatan Syiah Sepanjang Sejarah
Ana mau usul, mohon dibuat edisi khusus yang membahas pengkhianatan Syiah terhadap Islam dan Ahlus Sunnah sepanjang sejarah. Juga mohon dibahas masuknya paham Syiah ke Indonesia sejak Islam masuk ke Indonesia.
085868xxxxxx

Jawaban Redaksi

Syiah berikut sejarah, kesesatan, dan pengkhianatannya terhadap Islam sudah pernah kami angkat pada rubrik “Manhaji” edisi 5 (bisa juga dilihat di bundel edisi 1—6), Kajut edisi 57, Kajut 78, dan pada beberapa edisi yang lain juga sedikit kami singgung. Namun, jika yang Anda maksud dari sejarah munculnya hingga sekarang, ditambah kronologis masuknya agama tersebut ke Indonesia, memang belum. Semoga kami diberi kemudahan oleh Allah subhanahu wa ta’ala untuk mengangkatnya di edisi-edisi mendatang. Jazakumullahu khairan.

 

Pembahasan Mu’awiyah Patahkan Syubhat
Alhamdulillah, Asy-Syari’ah edisi 78 membahas tentang sahabat Mu’awiyah bin Abu Sufyan radhiallahu ‘anhuma. Dahulu sebelum mengenal dakwah salaf, saya memiliki buku tentang ahlul bait yang di dalamnya sangat menghina, menjelekkan, dan menghujat habis-habisan sahabat Mu’awiyah bin Abu Sufyan radhiallahu ‘anhuma dan anaknya, Yazid bin Mu’awiyah, hingga syubhat yang ada dalam hati saya terpatahkan dengan tema Asy-Syariah edisi 78. Semoga Asy-Syariah tetap memberikan ilmu yang bermanfaat di atas sunnah.
085732xxxxxx

Jawaban Redaksi

Alhamdulillah, jika pembahasan kami—setelah taufik Allah subhanahu wa ta’ala—bisa memberikan pencerahan kepada pembaca, terutama bagi orang-orang yang selama ini banyak terpengaruh oleh buku-buku atau kajian-kajian yang sarat dengan kebencian dan caci maki terhadap sahabat radhiallahu ‘anhum. Hanya saja, pada edisi 78 kami belum mengulas lebih dalam tentang Yazid bin Mu’awiyah. Semoga kami diberi kemudahan oleh Allah subhanahu wa ta’ala untuk mengangkatnya kembali di edisi-edisi mendatang. Jazakumullahu khairan.

 

Koreksi Hadits
Pada Asy-Syariah edisi 78 hlm. 9, tertulis hadits “illa man abi”, seharusnya “illa man aba”.
085876xxxxxx

Jawaban Redaksi

Anda benar, jawaban kami sekaligus sebagai ralat, jazakumullahu khairan.

 

Shalat Sunnah & Julukan Ulama
Pada edisi mendatang, mohon dibahas tentang shalat sunnah yang mengiringi shalat Jumat. Banyak istilah seperti mufti, hafizh, dan istilah lain yang kami tidak mengerti artinya, kalau bisa diberi pemahamannya.
085642xxxxxx

Jawaban Redaksi

Tentang hukum-hukum seputar shalat Jumat termasuk apa yang Anda tanyakan, insya Allah akan dibahas di edisi 82. Tentang julukan tersebut, al-hafizh: penghafal hadits; al-allamah: yang sangat berilmu; mufti: ahli fatwa; syaikhul islam: syaikh dalam Islam, yakni orang yang sangat menguasai ilmu-ilmu Islam; al-muhaddits: ahli hadits.